ANGGOTA DPRD Provinsi Kalimantan Barat,
Eka Kurniawan, mengharapkan Pemerintah Kota Pontianak terus melakukan
pembangunan, pembenahan dan perbaikan di segala bidang untuk
kesejahteraan masyarakat. Ucapan tersebut disampaikannya sehubungan hari
jadi Kota Pontianak yang ke-243. “Semoga terus berjaya.”
Politisi PDI Perjuangan dari Dapil Kota Pontianak ini mengatakan, program pelebaran jalan yang dilakukan Pemerintah Kota Pontianak sudah sangat baik. Namun ia mengingatkan perlunya juga perbaikan saluran air dari saluran sekunder dan tersier. “Pontianak rentan dengan banjir apabila hujan turun terus menerus. Makanya drainase perkotaan harus dibenahi supaya tidak terjadi banjir seperti sekarang. Hujan sedikit saja di Kota Pontianak, banyak rumah warga yang terkena banjir," paparnya.
Menurutnya, parit-parit yang belum terkoneksi harus segera disambung dan diperbaiki.Selain itu, pembangunan fasilitas umum, rumah sakit dan puskesmas yang sudah ada harus ditingkatkan pelayananya. “Dokter di puskesmas jangan suka tidak ada di tempat. Karena sering masyarakat mengeluhkan ketika sakit, dokter puskesmas tidak ada di tempat," ungkapnya.
Diapun meminta pemerintah Kota Pontianak terus membenahi dan menata kembali pasar Nusa Indah yang terkesan kumuh. Kemudian perbaiki WC umum di tempat umum dan wajib dikelola dengan baik.
Disamping menyampaikan pujian, Eka juga mendengarkan banyak keluhan masyarakat tentang Eelektronik-KTP yang belum selesai dibuat padahal masyarakat sudah mengikuti prosedur membuat E-KTP namun belum diterima dengana alasan belum dikirim dari pemerintah pusat. “Intinya harus ada solusi, supaya masyarakat punya kepastian," ungkapnya.
Kemudian, katanya, Pemerintah Kota Pontianak juga harus terus mencari solusi untuk mengatasi kemacetan di Kota Pontianak yang mulai terasa, terlebih pada jam-jam sibuk. Namun yang tak kalah pentingnya menyangkut peningkatan dan perbaikan mutu air PDAM.
“Masyarakat sebagai konsumen tak sedikit mengeluhkan air PDAM yang keruh terutama pada musim kemarau," jelas Eka.Dia optimis, PDAM di Kota Pontianak akan terus berkembang supaya tetap dapat memberikan pelayanan air baku kepada konsumen baru, terutama di perumahan-perumahan baru yang ingin memasang air PDAM.(den)
Politisi PDI Perjuangan dari Dapil Kota Pontianak ini mengatakan, program pelebaran jalan yang dilakukan Pemerintah Kota Pontianak sudah sangat baik. Namun ia mengingatkan perlunya juga perbaikan saluran air dari saluran sekunder dan tersier. “Pontianak rentan dengan banjir apabila hujan turun terus menerus. Makanya drainase perkotaan harus dibenahi supaya tidak terjadi banjir seperti sekarang. Hujan sedikit saja di Kota Pontianak, banyak rumah warga yang terkena banjir," paparnya.
Menurutnya, parit-parit yang belum terkoneksi harus segera disambung dan diperbaiki.Selain itu, pembangunan fasilitas umum, rumah sakit dan puskesmas yang sudah ada harus ditingkatkan pelayananya. “Dokter di puskesmas jangan suka tidak ada di tempat. Karena sering masyarakat mengeluhkan ketika sakit, dokter puskesmas tidak ada di tempat," ungkapnya.
Diapun meminta pemerintah Kota Pontianak terus membenahi dan menata kembali pasar Nusa Indah yang terkesan kumuh. Kemudian perbaiki WC umum di tempat umum dan wajib dikelola dengan baik.
Disamping menyampaikan pujian, Eka juga mendengarkan banyak keluhan masyarakat tentang Eelektronik-KTP yang belum selesai dibuat padahal masyarakat sudah mengikuti prosedur membuat E-KTP namun belum diterima dengana alasan belum dikirim dari pemerintah pusat. “Intinya harus ada solusi, supaya masyarakat punya kepastian," ungkapnya.
Kemudian, katanya, Pemerintah Kota Pontianak juga harus terus mencari solusi untuk mengatasi kemacetan di Kota Pontianak yang mulai terasa, terlebih pada jam-jam sibuk. Namun yang tak kalah pentingnya menyangkut peningkatan dan perbaikan mutu air PDAM.
“Masyarakat sebagai konsumen tak sedikit mengeluhkan air PDAM yang keruh terutama pada musim kemarau," jelas Eka.Dia optimis, PDAM di Kota Pontianak akan terus berkembang supaya tetap dapat memberikan pelayanan air baku kepada konsumen baru, terutama di perumahan-perumahan baru yang ingin memasang air PDAM.(den)
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !